1. Seri ketujuh
Sesuai namanya, Star Wars VII The Force Awakens merupakan seri ketujuh franchise Star Wars. Franchise Star Wars sendiri tergolong unik, karena yang diedarkan ke pasaran pertama kali adalah Episode IV - A New Hope (tahun 1977), dilanjutkan Episode V - The Empire Strikes Back (1980) dan Return of the Jedi (1983). Episode I - The Phantom Menace, baru dibuat 16 tahun setelah episode VI beredar, dilanjutkan dengan Star Wars Episode II: Attack of the Clones dan Star Wars Episode III: Revenge of the Sith.
2. Kapan Episode VII terjadi?
Meski menua, Chewbacca tampil lebih klimis dibandingkan dengan Han Solo.
The Force Awakens terjadi 30 tahun setelah Return of the Jedi (Episode VI). Salah satu alasan mengambil waktu 30 tahun setelah Battle of Endor karena Return of the Jedi dirilis pada 1983 atau 32 tahun yang lalu, sehingga ini menjadi satu-satunya cara bagi sang sutradara, J.J. Abrams untuk menampilkan para aktor dan aktris terdahulu untuk memainkan kembali perannya.
3. Karakter lawas
Luke, Leia dan Han Solo Tiga karakter utama dalam trilogi Star Wars (Episode IV, V dan VI) yakni Han Solo, Princess Leia dan Luke Skywalker bakal memperkuat Star Wars Episode VII ini bersama sejumlah karakter baru yakni Rey, Finn dan Kylo Ren. Banyak yang berspekulasi kalau Rey, karakter cewek dalam Episode VII ini merupakan putri dari Luke, dan Kylo, yang jadi penjahat, merupakan putra dari Han Solo.
4. Siapa pahlawan barunya?
Finn, salah satu karakter jagoan di The Force Awakens.
Para pemeran awal memang kembali namun tidak menjadi bintang utama dalam film terbaru. Seperti film sebelumnya dengan trio Luke, Leia, dan Han, film terbaru memperkenalkan tiga pahlawan baru yakni Finn (John Boyega), Rey (Daisy Ridley), dan Poe (Oscar Isaac). Finn berawal dari seorang stormtrooper yang membelot dari The First Order dan entah bagaimana menggenggam lightsaber milik Anakin Skywalker (ya, lightsaber yang sama yang hilang dari tangan Luke saat Darth Vader memotong tangannya di Episode V); Rey merupakan pemulung barang bekas dari Jakku yang memberikan bantuan kepada Finn; dan Poe Dameron merupakan pilot terkenal di The Resistance, salah satu faksi yang melawan First Order. Trivia menarik tentang Poe: kedua orang tuanya, Shara Bey dan Kes Dameron, turut berperang di Battle of Endor dan menjadi protagonis di komik Marvel, Shattered Empire.
5. Siapakah Kylo Ren dan mengapa ia memiliki lightsaber salib?
6. Apakah itu Death Star yang ada di poster?
Salah satu pembahasan besar muncul dari poster Episode VII yang menampilkan gambar Death Star baru. Meskipun belum bisa dipastikan, gambar tersebut kemungkinan adalah Starkiller Base, planet yang menjadi rumah bagi First Order. Alih-alih sebagai struktur buatan manusia seperti Death Star, Starkiller Base merupakan planet es yang telah dirubah menjadi senjata super berukuran besar. Menurut Starwars.com, Starkiller Base mengungguli Death Star karena “dipersenjatai dengan senjata baru yang mampu menghancurkan seluruh sistem bintang.”
Para penggemar Star Wars akan mengenali nama Starkiller sebagai nama awal yang disiapkan George Lucas untuk Luke, sebelum memilih Skywalker.
7. Terdapat tiga aktor indonesia
Ini terjadi pada tiga aktor Indonesia, Yayan Ruhian, Iko Uwais, dan Cecep Arif Rahman, yang bisa Anda lihat dalam film Star Wars: The Force Awakens.
No comments:
Post a Comment